Contoh Soal Bioteknologi IPA SMP MTs Kurikulum 2013

Contoh Soal Bioteknologi IPA SMP MTs Kurikulum 2013

Dvcodes.com. Berikut ini dibagikan Contoh soal materi Bioteknologi IPA jenjang SMP MTs Kurikulum 2013 (K13).

Contoh soal IPA ini berisi soal-soal tentang mengenai Bioteknologi yang diajarkan pada peserta didik SMP MTs Kurikulum 2013.

Melalui contoh soal IPA ini, diharapkan dapat membantu peserta didik jenjang SMP/MTs dalam memahami materi IPA tentang Bioteknologi.

Baca : PPT Materi IPA Kelas 7 8 9 SMP MTS Kurikulum 2013 Lengkap

Contoh soal Bioteknologi IPA SMP MTs K13 ini berbentuk pilihan ganda dengan empat alternatif jawaban.

Soal nomor 1

Pembuatan kecap dan yogurt menggunakan jasa mikroorganisme .…

A. Neurospora crasa dan Lactobacillus casei

B. Aspergillus wentii dan Lactobacillus bulgaricus

C. Lactobacillus casei dan Rhizopus oryzae

D. Penicillium notatum dan Lactobacillus casei

Soal nomor 2

Proses fermentasi makanan yang menggunakan jasa bakteri ditunjukkan oleh gambar ….

A.

B.

C.

D.

Soal nomor 3

Pada proses pembuatan sari kelapa digunakan mikroorganisme Acetobacter xylinum yang berfungsi untuk mengubah gula menjadi ….

A. asam amino

B. asam asetat

C. asam lemak

D. selulosa

Soal nomor 4

Perhatikan gambar berikut!

 

Gambar tersebut merupakan salah satu cara untuk menghasilkan tanaman yang memiliki ketahanan yang tinggi terhadap hama. Hal tersebut dilakukan untuk untuk meningkatkan produktivitas dari tanaman tersebut.

Metode yang dilakukan adalah ….

A. kloning inti

B. antibodi monoklonal

C. kultur jaringan

D. DNA recombinan

Soal nomor 5

Perhatikan beberapa produk bioteknologi berikut!

1. Antibiotik

2. TransgeniK

3. Hormon sintetik

4. Kultur jaringan

5. Recombivax Hb

Produk bioteknologi dalam bidang kesehatan adalah .…

A. 1, 2, dan 4

B. 1, 3, dan 5

C. 2, 3, dan 4

D. 2, 3, dan 5

Soal nomor 6

Teknologi reproduksi yang dilakukan dengan cara penyisipan gen dinamakan ….

A. kultur jaringan

B. hidroponik

C. hibridisasi

D. transgenik

Soal nomor 7

Berikut ini daftar produk bioteknologi.

1. Insulin

2. Kecap

3. Padi tahan kering

4. Nata de coco

Berdasarkan daftar di atas, yang merupakan produk bioteknologi modern adalah ….

A. 1 dan 2

B. 1 dan 3

C. 2 dan 4

D. 3 dan 4

Soal nomor 8

Perhatikan gambar berikut!

Proses yang berlangsung dalam pembuatan antibodi monoklonal dalam gambar adalah pembentukan hibridoma dengan cara ….

A. fusi inti

B. insert DNA

C. insert nukleus

D. fusi sel

Soal nomor 9

Salah satu ciri bioteknologi konvensional adalah ….

A. pada prosesnya terjadi rekayasa genetika

B. menghasilkan organisme baru yang tahan hama

C. melibatkan mikroorganisme seara langsung

D. salah satu contohnya kultur jaringan

Soal nomor 10

Bioteknologi modern dalam prosesnya melibatkan rekayasa genetika, contoh yang bukan merupakan hasil bioteknologi modern adalah ….

A. kloning

B. transgenik

C. yoghurt

D. golden rice

Soal nomor 11

Salah satu tujuan dari bioteknologi adalah ….

A. menghasilkan tiruan mahluk hidup

B. menghasilkan barang dan jasa yang lebih baik

C. memperbanyak mahluk hidup di bumi

D. memperbaiki keturunan dan jasa

Soal nomor 12

Bioteknologi menimbulkan dampak bagi kehidupan manusia, dampak negatif yang terjadi diantaranya adalah ….

A. peningkatan kualitas produksi

B. berkurangnya plasma nutfah

C. berkurangnya hama dan penyakit

D. menghasilkan bibit unggul

Soal nomor 13

Tindakan berikut ini yang dilakukan dalam bioteknologi modern adalah ….

A. tidak menggunakan prinsip ilmiah

B. menggunakan peralatan canggih

C. dilakukan secara sederhana

D. tidak diproduksi secara besar-besaran

Soal nomor 14

Perbedaan antara bioteknologi konvensional dengan bioteknologi modern terletak pada ….

A. produk yang dihasilkan

B. manfaat produknya

C. mikroorganisme yang digunakan

D. prinsip-prinsip ilmiah yang digunakan

Soal nomor 16

Gas bio sebagai hasil bioteknologi memiliki kelebihan, yaitu ….

A. tidak menyebabkan pencemaran lingkungan

B. diproduksi oleh mikroorganisme

C. mudah memproduksinya

D. bahan bakunya limbah pertanian dan peternakan

Soal nomor 16

Protein yang dapat kita golongkan sebagai protein sel tunggal adalah ….

A. protein kedelai dan kacang tanah

B. protein sel ganggang, alga, ragi dan fungi

C. protein ikan dan daging

D. protein tahu dan tempe

Soal nomor 17

Dampak negatif bioteknologi haruslah tetap diwaspadai, karena ….

A. mikroorganisme akan bertambah banyak

B. merusak tatanan kehidupan manusia

C. organisme transgenik dapat mempengaruhi keseimbangan lingkungan

D. meningkatkan pencemaran lingkungan

Soal nomor 18

Kloning merupakan perkembangbiakan secara ….

A. seksual

B. aseksual

C. generatif

D. konjugasi

Soal nomor 19

Mikroorganisme yang digunakan dalam pembuatan oncom adalah ….

A. Rhizopus oryzae

B. Neurospora crassa dan neurospora sitophyla

C. Lactobacillus casei

D. Acetobacter xylinum

Soal nomor 20

Fermentasi pada tempe oleh jamur akan mengubah protein menjadi ….

A. enzim

B. protease

C. asam amino

D. alkohol

Catatan : Tidak disertai kunci jawaban

Demikian yang dapat kami bagikan mengenai contoh soal Bioteknologi IPA SMP MTs Kurikulum 2013. Semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *